Kamis, 04 Agustus 2011

Soksi Gelar Pengobatan Gratis Kepada 2.000 Warga

Soksi Gelar Pengobatan Gratis Kepada 2.000 Warga

Jumat, 20 Mei 2011 | 12:12

[MEDAN] Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) menggelar pengobatan gratis bagi 2.000 warga di Kelurahan Batang Terap, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara pada Jumat (20/5) dalam rangka perayaan ulang tahun ke-51 organisasi massa pendiri Partai Golkar tersebut.

"Pengobatan Gratis ini adalah bentuk kepedulian Soksi terhadap masyarakat pengobatan gratis yang telah diadakan beberapa kali di beberapa daerah," kata Ketua Badan Kesehatan dan Penanggulangan Bencana (Bakesguna) Soksi, Chris R Parinsi kepada SP ditengah-tengah mengatur kelancaran pengobatan gratis di Medan, Jumat (20/5).

Menurut Chris, Soksi menurunkan 14 tenaga dokter, sekitar 15 orang para medik, tiga orang apoteker dan 20 orang relawan untuk mewujudkan pengobatan gratis bagi masyarakat yang memerlukan.

"Jadi kami menggunakan sistem kupon yang dibagikan ke 2.000 warga sekitar Kelurahan Batang Terap dan Kecamatan Perbaungan yang rata-rata adalah pekerja perkebunan PT PN IV, tiga sampai dua hari sebelum pengobatan gratis diselenggarakan," jelas Chris.

Untuk obat-obatan, Chris mengungkapkan didapatkan dari organisasi dan kerjasama dengan Kementerian Kesehatan serta perusahaan-perusahaan.

Selain pengobatan Gratis, Chris mengatakan Bakesguna Soksi juga akan menyerahkan dua buah mobil ambulance untuk membantu masyarakatan sekitar yang akan dikelola oleh pengurus Soksi setempat.

Atas pengobatan gratis tersebut, Jaya (56) mengaku sangat terbantu karena dia tidak perlu pergi ke rumah sakit untuk mengecek kesehatannya.

"Saya biasanya sulit sekali menelan makanan. Jika itu terjadi saya pergi ke Rumah Sakit Salambua. Dengan adanya pengobatan gratis yang diadakan Soksi ini, saya merasa sangat terbantu," kata warga Salambua ini kepada SP

Hal senada juga dikatakan Santi (23). Menurut warga Lestari ini, pengobatan gratis yang digelar oleh Soksi ini sangat membantu dirinya dan kesepuluh orang teman lainnya yang juga ikut pengobatan gratis.

"Saya tidak mengidap penyakit khusus. Tetapi, dengan adanya pengobatan gratis ini kita bisa mengetahui kondisi kesehatan apakah mengidap penyakit tertentu," kata wanita yang sehari-hari bermatapencaharian sebagai penjaga rental pengetikan komputer ini kepada SP.

Sementara itu, di lapangan terlihat petugas medis memeriksa tensi darah peserta pengobatan gratis, membantu peserta menimbang berat badan dan menanyakan keluhan khusus dari setiap peserta. Kemudian, memberikan obat yang tepat. [151/155/N-8]

http://www.suarapembaruan.com/home/soksi-gelar-pengobatan-gratis-kepada-2000-warga/6954

Tidak ada komentar:

Posting Komentar