Kamis, 04 Agustus 2011

Soksi Targetkan Raih 8 Juta Pengurus

Soksi Targetkan Raih 8 Juta Pengurus

Kamis, 19 Mei 2011 | 11:10

[MEDAN] Ketua Umum (Ketum) Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) Ade Komarudin mentargetkan, organisasi yang dipimpinnya itu mampu meraih delapan juta pengurus dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Soksi I hari kedua yang digelar di Medan, Kamis (19/5).

"Jika Golkar mencanangkan 100 pengurus golkar, maka Soksi 80. Kita harus tentukan berapa jumlah pengurus Soski di kelurahan, kabupaten. Dari sana, kita bisa hitung jumlah pengurus seluruh Indonesia," kata Ade, Kamis (19/5).

Bahkan, lanjut Ade, pernah dikalkulasi hanya pada tingkat kecamatan dan tidak sampai kabupaten jika dihitung bisa sampai delapan juta dengan jumlah desa dan kecamatan di seluruh Indonesia.

Tetapi, Ade menegaskan jika dihitung secara kasar, sumbangsih Soksi sampai 60 persen untuk Golkar. Namun, dengan catatan harus disesuaikan dengan kemampuan Soksi itu sendiri di bidang organisasi.

Untuk itu, ungkap Ade, Dewan Pimpinan Nasional (Depinas) akan terus konsolidasi. Demikian juga dengan Dewan Pimpinan Daerah juga diberi waktu untuk melakukan konsolidasi di daerah masing-masing di tingkat kabupaten.

"Dewan Pimpinan Cabang (Depicab) juga harus melakukan konsolidasi di tingkat kelurahan untuk menujudkannya," ungkap Ade. [151/155/N-8]

http://www.suarapembaruan.com/home/soksi-targetkan-raih-8-juta-pengurus/6898

Tidak ada komentar:

Posting Komentar