Jumat, 29 Juli 2011

Polemik Soksi Berakhir Damai
01 Jun 2010
• Politik
• Republika
JAKARTA- Sekalipun sempat berpolemik, akhirnya pemilihan ketua umum Sentra Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) periode 2010-2015, beraki-hir dengan damai. Kandidat calon ketua umum Rusli Zainal diposisikan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Soksi.
Setelah Munas Soksi berakhir dengan deadlock, pendiri Soksi Suhardiman akhirnya menunjuk Ade Komaruddin sebagai ketua umum Soksi periode 2010-2015. Sementara kandidat ketua umum dalam munas, Rusli Zainal (gubernur Riau), diakomodasi dengan menempatkannya di posisi wakil ketua dewan pembina.
"Beliau sudah menyatakan bersedia menerima jabatan tersebut. Dengan masuknya beliau di posisi ini, tidak ada lagi perselisihan soal calon ketua umum yang menyebabkan terjadinyadeadlock dalam munas," kata Suhardiman, Senin (31/5).
Saat dikonfirmasi lewat telepon, menurut Suhardiman, Rusli sedang berada di luar negeri. Rusli baru akan kembali ke Indonesia, pada Rabu (2/6). Selain memilih ketua umum, Soksi juga telah menunjuk Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie menjadi ketua Dewan Pembina Soksi. "Pak Ical minta saya menuntaskan masalah deadlock," ungkap Suhardiman.

Dengan mengakomodasi pihak-pihak yang berselisih, Suhardiman berharap semua bisa bersatu di kepengurusan, serta bisa membangkitkan peran Soksi sebagai organisasi plasma Partai Golkar. Sementara itu, Ade Komarudin menyatakan, dia telah menyiapkan tiga program yang akan segera dijalankan setelah dilantik se-cara resmi. Tiga langkah tersebut adalah konsolidasi, kaderisasi, dan pengabdian kepada masyarakat.

"Untuk konsolidasi akan dilakukan musda (musyawarah daerah), konsolidasi ini dari provinsi sampai cabang dengan tidak memandang tua dan muda," kata Ade. Sedangkan kaderisasi akan dilakukan secara rutin oleh pengurus Soksi, terutama dalam hal pelatihan kader politik untuk mempersiapkan pemimpin muda masa depan. Kaderisasi tersebut, ungkap Ade, merupakan blueprint yang berguna untuk menetapkan langkah Soksi ke depan.

Terakhir, Ade menjelaskan, pengabdian kepada masyarakat dalam berbagai sektor kehidupan merupakan hal mutlak yang harus dilakukan Soksi. "Seperti pertanian dan UMKM, itu akan mengembangkan masyarakat." cOl, ed sadewo

http://202.52.131.11/node/232169

Tidak ada komentar:

Posting Komentar